WARUNG KOPI MERAPI


    Kopi merupakan tanaman perkebunan yang sudah lama menjadi tanaman yang dibudidayakan. Tanaman kopi menjadi sumber penghasilan rakyat dan juga meningkatkan devisa Negara lewat ekspor biji mentah maupun olahan biji kopi.


    Di D.I.Yogyakarta memiliki kopi yang dikenal oleh wisatawan yaitu kopi merapi. Keistimewa dari kopi Merapi ini, selain dikenal sebagi bio coffee, juga memiliki karateristik lebih bening dibandingkan kopi lainnya. Sekalipun demikian, rasa dari kopi merapi ini dikenal sedap yang ditimbulkan oleh keaslian kopinya. Kopi merapi tidak bisa hitam pekat, karena pengaruh unsur tanah tempat tanaman kopi tersebut hidupnya di lereng merapi yang hampir 90% tanahnya merupakan tanah dari gunung berapi.



    Kopi merupakan sebuah jenis minuman yang berasal dari hasil pengolahan biji kopi yang telah dipanggang dan digiling menjadi bubuk kopi. Jenis kopi yang paling banyak digunakan adalah jenis arabika dan robusta.


    Kopi arabika baru dikenal secara luas oleh masyarakat dunia setelah tanaman tersebut dikembangkan diluar daerah asalnya, tanaman tersebut dikembangkan di daerah Yaman dibagian selatan jazirah Arab.Melalui perdagangan, kopi menyebar kedaerah lainnya.



    Awal berdirinya Warung Kopi Merapi ini karena adanya erupsi Merapi tahun 2010 silam yang menyebabkan perkebunan kopi milik masyarakat sekitar lereng Merapi porak- poranda sehingga mengalami gagal panen. Warung ini letaknya berdekatan dengan tempat wisata yang relatif baru, yaitu The Lost World Castle, dan juga Stonehenge , sendirian diantara beberapa batu sebesar.


    Pendirian warung kopi ini memiliki sejarah yang cukup dramatis. Pemilik warung kopi ini, Pak Mijo, merupakan petani kopi yang ladang dan rumahnya habis dilibas Erupsi Merapi beberapa tahun lalu. Beliau tidak menyerah dan tetap survive. Kini, beberapa tahun berselang, kedai kopi miliknya ramai dikunjungi para penikmat kopi dan penikmat suasana sejuk Lereng Merapi. Jangan menyerah dengan keadaan, Pak Mijo sudah membuktikannya. Bahkan kini, kopi lereng merapi sudah menembus mancanegara. Warung Kopi Merapi terletak di Dusun Petung, Kepuharjo, Cangkringan, Kabupaten Sleman. Awalnya kopi di warung ini diberi nama kopi Petung sesuai nama daerahnya. Namun lama-kelamaan kopi khas Petung ini dikenal sebagai Kopi Merapi hingga sekarang.


    Mengenai kenikmatan kopi, pastilah para pecandu kopi lebih paham daripada kami yang minum kopi kalo ngga ada pisang gorengnya berasa kurang. Tapi betul kok, menikmati kopi merapi tanpa gorengan-nya rasanya betul-betul tidak lengkap. Meskipun kopinya sendiri menurut beberapa sumber memang sudah enak.


    Di warung kopi ini hanya tersedia 2 jenis kopi, yaitu kopi robusta dan arabika Merapi. Kopinya berasal dari perkebunan yang berada di tanah vulkanik lereng-lereng Gunung Merapi. Untuk makanan pendamping di sini tersedia aneka gorengan seperti bakwan, mendoan, gedang goreng, dan tahu susur. Bagi penyuka mie instan jangan kawatir, kamu bisa memesannya untuk pilihan makanan beratnya. Untuk minuman lain, juga tersedia teh, susu hangat, wedang jahe, dan wedang secang. Tak lupa bagi para pengunjung yang ingin membeli Kopi Merapi sebagai buah tangan, bisa membelinya di warung kopi ini. Tersedia dalam bentuk bubuk dalam kemasan yang siap diseduh di rumah.



Harga menu-menunya yang ada di Warung Kopi ini cukup terjangkau, antara lain :

Kopi Arabika Susu Merapi Rp 11000/cangkir

Kopi Robusta Susu Rp 8000/cangkir

Satu porsi gorengan tempe mendoan Rp 7000,

Satu porsi gorengan pisang Rp 7000.

Selain itu, ada juga menu mie rebus telur  Rp. 10.000/posri

dan mie goreng telur Rp.11.000/porsi



Written by. Fahri Delfiantoro 19107030136

 

WARUNG KOPI MERAPI WARUNG KOPI MERAPI Reviewed by FOODS HUNTER on Juni 14, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.