MENCICIPI ISTIMEWANYA ES RONDE KHAS PAK JOKO


    Wedang ronde atau minuman hangat berisi ronde adalah perpaduan budaya Tionghoa dengan Nusantara. Ronde terbuat dari beras ketan dan air, dibentuk bulat kemudian direbus sampai matang dan mengapung. Lantas disajikan dalam kuah jahe hangat dan gula.


    Biasanya ronde berisi kacang tanah cincang. Selain itu, bisa berisi kacang hitam atau wijen. Namun, ada juga versi ronde tanpa isian. Bicara tentang ronde pasti yang terlintas dipikiran adalah Jogja. Mengapa demikian? Karena di Jogja sendiri yang notabenenya merupakan kota istimewa pasti memiliki keistimewaan tersendiri khususnya di bidang minuman salah satunya ronde. 


    Terletak di sekitaran stadion mandala krida ada sepasang suami istri yang sudah cukup berumur menjajakkan dagangan wedang rondenya. Yang membuat istimewa wedang ronde ini daripada yang lainnya ialah menyediakan menu es wedang ronde. “Kami menyediakan es wedang ronde karena kami ingin membuat sesuatu hal yang baru mengenai wedang ronde tersebut, sampai kami menemukan ide untuk menyediakan menu es wedang ronde”. Ucap penjual yang bernama Pak Joko. Yang membuat unik dari Es wedang ronde ini ialah ditambahkannya kelapa muda ke dalam wedang ronde tersebut sehingga menciptakan rasa yang segar sekaligus menjadi penghangat tubuh kita, dengan adanya menu ini bisa membuat wedang ronde ini dapat dinikmati dalam segala kondisi. 


    Untuk harga segelas es wedang ronde yang diberikan oleh Pak Joko itu sendiri yaitu Rp.8500,00, sangat murah mengingat porsinya yang sangat banyak. Es Wedang Ronde Pak Joko ini buka mulai pukul 18.30 WIB dan tutup sampai dagangannya benar-benar habis.



    Selain Es Wedang Ronde Pak Joko juga menyediakan wedang ronde anget yang rasanya juga tidak kalah syahdu dari menu es wedang rondenya. Pak Joko juga menyediakan tempat semacam tenda kecil agar jika ada pelanggan yang ingin mencicipi wedang ronde langsung di tempat tidak perlu kebingungan untuk mencari tempat. Kabarnya Apabila usahanya berjalan lancar Pak Joko akan membuka cabang di daerah sleman dan bantul. 


    Itulah pengalaman saya mencicipi istimewanya Es Ronde khas Pak Joko, untuk kalian yang ingin mencobanya Wedang Ronde Pak Joko terletak di wilayah sekitaran Stadion Mandala Krida, buka mulai pukul 18.30 WIB dan tutupnya apabila dagangannya sudah habis.


Written by. Azmi Al Fawaz 19107030114



MENCICIPI ISTIMEWANYA ES RONDE KHAS PAK JOKO MENCICIPI ISTIMEWANYA ES RONDE KHAS PAK JOKO Reviewed by FOODS HUNTER on Juni 14, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.