WARNA WARNI GEPLAK MAKANAN KHAS YOGYAKARTA

    


Makanan khas Yogyakarta yang memiliki warna yang beraneka ragam yaitu geplak. Geplak merupakan sebuah kudapan khas dari Bantul Yogyakarta yang terbuat dari campuran parutan kelapa dan gula. Jika sedang mengunjungi Kabupaten Bantul jangan lupakan panganan khas satu ini untuk dijadikan oleh-oleh atau buah tangan untuk keluarga. Geplak Bantul yang terkenal atau familiar adalah Geplak Mbok Tumpuk yang berasa di Jl. KH. A. Wachid Hasyim No. 104 Yogyakarta yang merupakan toko oleh-oleh khas Bantul yaitu Geplak.


    Toko oleh oleh Geplak Mbok Tumpuk sendiri pertama kali berdiri tahun 1975. Nama Mbok Tumpuk sendiri terinsipurasi dari nama pemiliknya yaitu Mbok Tumpuk. Toko Oleh-oleh Mbok Tumpuk sendiri telah berkembang menjadi toko oleh-oleh besar dengan produk andalan yaitu geplak dan peyek kacang. Geplak Mbok Tumpuk sendiri memiliki banyak varian rasa yang biasa dipilih oleh pembeli adalah durian, gula jawa, jeruk, dan framboze. Geplak Mbok Tumpuk proses pembuatannya masih menggunakan cara yang tradisional, dengan menggunakan kwali yang terbuat dari tembaga dan dimasak dengan tungku dan kayu sebagai bahan bakunya.


    Mungkin makanan khas Yogyakarta khususnya Bantul memang memiliki ciri khas manis. Lidah orang Bantul memang suka ke rasa manis, begitu juga Geplak khas Bantul ini. Geplak mempunyai cita rasa yang manis dan memiliki warna yang warna-warni untuk memikat pembeli. Geplak asli Mbok Tumpuk ini mempunyai ciri dan cita rasa khas tersendiri yang masih dijaga dari dulu. Geplak Mbok Tumpuk yang berbentuk bulat sebesar kepalan anak kecil, berbentuk pada, namun jika dimakan mempunyai rasa empuk dan terasa berserat karena hasil dari parutan kelapa dan terasa manis langsung memenuhi mulut, benar-benar berasa asli gula baik gula pasir maupun gula jawa. Komposisi dari Geplak yaitu gula pasir atau gula jawa, kelapa, aroma dan pewarna makanan.


   Geplak Mbok Tumpuk ini sudah terkenal dan masih menjaga kualitas serta kekhasan dari dulunya dan satu lagi adalah Geplak Mbok Tumpuk ini tidak membuka cabang sama sekali maka dari itu hanya satu toko mereka berdiri yaitu di Bantul yang banyak pelancong yang membeli oleh-oleh di Geplak Mbok Tumpuk ini.



   Selain Geplak, Mbok Tumpuk sendiri memproduksi makanan khas yaitu Peyek Kacang. Peyek Kacang sendiri merupakan cemilan yang memilik bentuknya agak unik, apalagi peyek kacang yang diproduksi oleh Mbok Tumpuk yang memiliki ciri khas yaitu peyeknya bertumpuk-tumpuk, namun bisa matang semua dan renyah. Peyek buatan Mbok Tumpuk sendiri memiliki bentuk seperti itu karena telah menjadi ciri khas. Tidak hanya bentuknya, bahan baku yang digunakan dalam membuat peyek khas ini masih dipertahankan seperti dulu oleh Mbok Tumpuk. Pembuatan peyek Mbok Tumpuk ini memiliki cara tersendiri.


“Pembuatan Peyek ini ya mas dibuat dengan beberapa tahap penggorengan agar memiliki kerenyahan tersendiri, kata penunggu kasir Mbok Tumpuk”


    Maka dari itu kerenyahan yang disajikan makanan khas Bantul ini dijaga agar memberikan kepuasan dan kesenangan pembeli. Geplak Mbok Tumpuk sendiri dijual satuan kilogram dan dikemas dalam wadah yang terbuat dari rajutan bambu yang dinamai besek, satu besek kecil dihargai Rp 30 ribu, sedangkan harga peyek Mbok Tumpuk sendiri dalam satu kilogramnya dihargai Rp 40 ribu.



Written by. Juan Ahmad Pravitama 19107030127

 



WARNA WARNI GEPLAK MAKANAN KHAS YOGYAKARTA WARNA WARNI GEPLAK MAKANAN KHAS YOGYAKARTA Reviewed by FOODS HUNTER on Juni 14, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.